MENINGKATKAN KETERAMPILAN PENGASUH ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DALAM BIDANG BINA WICARA UNTUK ANAK TUNARUNGU-WICARA MELALUI PELATIHAN
DOI:
https://doi.org/10.53544/jpp.v4i2.441Kata Kunci:
caregivers for children with special needs, deaf speech, speech trainingAbstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan para pengasuh anak berkebutuhan khusus dalam bidang pembinaan bicara pada anak dengan hambatan bicara maupun bahasa karena tunarungu-wicara. Peran pengasuh anak berkebutuhan khusus adalah mendidik, membina, melatih dan merawat agar mereka dapat bertumbuh dan berkembang secara optimal. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dan statistic deskrpitif sebagai analisa datanya. Subyek penelitian adalah pengasuh Anak Berkebutuhan Khusus berjumlah 11 orang. Hasil pretest dan posttest menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pemahaman dan keterampilan dalam bidang pembinaan bicara bagi anak yang mengalami hambatan bahasa dan bicara. Hal ini ditunjukan dengan pencapaian peningkatan pada beberapa indicator yang dilatih yakni 1) konsep tentang anak tunarungu-wicra-wicara sebesar 36,4%, 2) pemahaman tentang macam gangguan bahasa dan bicara sebesar 29,5%, 3) pemahaman konsep proses wicara dan tujuan pembinaan bicara sebesar 36,4%, 4) pemahaman dan keterampilan pemeriksaan perkembangan bahasa dan bicara, sebesar 38,6% 5) pemahaman dan keterampilan merancang program pembinaan bicara. Sebesar 38,6%
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Jurnal Pelayanan Pastoral

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
Seluruh artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Pelayanan Pastoral (JPP) dilisensikan di bawah Lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (CC BY 4.0).
Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menyalin, mendistribusikan, menampilkan, dan membuat karya turunan dari artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini, baik untuk tujuan komersial maupun non-komersial, dengan syarat mencantumkan pengakuan (atribusi) yang sesuai kepada penulis dan sumber aslinya.
Dengan menerbitkan naskahnya di JPP, penulis menyetujui bahwa:
- Artikel dapat digunakan kembali oleh pihak lain sesuai dengan ketentuan CC BY 4.0, dengan tetap mencantumkan atribusi yang benar.
- Penulis tetap memegang hak moral atas karya ilmiahnya.
- Jurnal Pelayanan Pastoral (JPP) tidak membatasi penyebaran artikel dalam repositori institusi, situs pribadi, atau media akademik lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi tautan resmi lisensi: https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/













