Penggunaan Media Puzzle untuk mengenalkan warna dasar pada anak tunagrahita sedang

Penulis

  • Sri Wahyuni Sekolah Tinggi Pastoral Yayasan IPI Malang

DOI:

https://doi.org/10.53544/jpp.v6i1.677

Kata Kunci:

Basic color, Mental retardation, Puzzle

Abstrak

JS  adalah seorang anak yang menyandang tunagrahita sedang. Dalam perkembangan kemampuan kognitif mengenal warna dasar merah, kuning dan biru JS masih  mengalami kesulitan yaitu  tidak mampu membedakan warna dasar tersebut apalagi mengenal warna yaitu lain sekunder, tersier dan warna netral. Penelitian ini bertujuan untuk mengenalkan warna dasar dengan menggunakan permainan puzzle. Pengumpulan data menggunakan observasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan ditampilkan dengan bentuk tabel serta grafik. Komponen yang dianalisis yaitu analisis dalam kondisi dan analisis antar kondisi  Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif jenis eksperimen dengan metode penelitian subjek tunggal atau yang dikenal dengan single subject research dengan desain A-B-A (Baseline-Intervensi-Baseline). Pada kondisi baseline-A1 dilakukan selama tiga sesi dan diberi nilai tanpa intervensi, pada kondisi intervensi terdapat enam sesi dengan intervensi dan diberi nilai  kemudian diulang lagi di kondisi baseline A-2 dengan tiga sesi kegiatan tanpa intervensi. Adapun hasil yang didapat pada sesi baseline A-1 mendapat skor rata-rata 25% yang artinya bahwa anak masih sering salah dalam menyebut warna.  Pada kondisi intervensi baru ada kemajuan di intervensi ke 3 yaitu memperoleh nilai 75% dan ada kemajuan di mana pada hari terakhir intervensi memperoleh nilai 100% yang artinya anak sudah bisa mengenal warna . Untuk meyakinkan bahwa kemampuan mengenal warna sudah bisa maka dilakukan pengecekan ulang selama tiga sesi dan di sesi terakhir memperoleh nilai 100% . Dengan demikian tujuan mengenalkan  warna kepada JS melalui permainan puzzle  berhasil .

 

Diterbitkan

2025-04-30

Cara Mengutip

Wahyuni, S. (2025). Penggunaan Media Puzzle untuk mengenalkan warna dasar pada anak tunagrahita sedang. Jurnal Pelayanan Pastoral, 6(1), 62–72. https://doi.org/10.53544/jpp.v6i1.677

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama